Saung Saung

~Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh~
~Bismillahirahmanirahiim~

Kekuatan Kesabaran ~ #AlifMagz #MQuraishShihab ~ #OetjiK

  • Manusia diciptakan dengan hawa nafsu yang memunculkan bermacam hasrat dan keinginan yang menuntut untuk dipenuhi.
  • Kesabaran merupakan kekuatan dalam mengendalikan hawa nafsu tersebut,...
  • ...sehingga keinginan yang muncul darinya bisa dipenuhi sesuai dengan porsinya, tanpa menimbulkan kerusakan dan kerugian.
  • Dengan kata lain, bersabar adalah tindakan merelakan kepuasan saat ini untuk mencapai sesuatu yang lebih baik.
  • Bagi seorang muslim, tujuan utama sabar adalah untuk memperoleh ridha dan pertolongan-Nya.
  • Hai orang2 yg beriman, jadikanlah sabar dan salat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang2 yang sabar. (QS. Al-Baqarah: 153).
  • Salat adalah sarana untuk berkomunikasi dan memohon kepada-Nya, sementara sabar adalah nyawanya.
  • Karena, kesabaran merupakan tanda bahwa kita berserah kepada-Nya, bahwa kita percaya sepenuhnya akan kuasa dan perlindungan-Nya.
  • Kesabaran ialah wujud keimanan, prasangka baik dan kerendahan hati kita saat meminta, juga menjalani hidup sebagai hamba-Nya yg bertakwa.
  • -Hadis riwayat Muslim, dari Abu Hurairah ra. berikut menunjukkan pentingnya sabar dalam berdoa: Rasulullah saw. bersabda,...
  • -...“Akan dikabulkan doa seseorang di antara kamu sekalian selama dia tidak terburu-buru berkata:...
  • -...‘Aku sudah berdoa, tetapi aku tidak atau belum dikabulkan.’”
  • Allah swt. pun berfirman dalam sebuah hadis qudsi, “Aku mengikuti prasangka hamba-Ku kepada-Ku.” (HR. Bukhari).
  • Bersabar artinya meneguhkan hati untuk terus berjuang mengatasi masalah yang mendera tanpa putus asa.
  • Tidak memilih jalan pintas yang lebih mudah namun dimurkai yang Mahabesar.
  • Bersabar artinya melakukan kebaikan di tengah orang yang berbuat buruk dan berbuat benar di tengah kesalahan yang dibiasakan.
  • Bersabar artinya mengelola hawa nafsu di antara banyaknya godaan, menafkahi keluarga walau melelahkan,...
  • ...menambah wawasan dan pengetahuan serta manfaat yang bisa dihasilkan walau terbentur kesulitan.
  • Bersabar artinya memberi waktu untuk menentukan respon yang lebih tepat,...
  • ...berkembang menjadi diri yang lebih baik, serta menyaksikan keindahan dalam rencana-Nya.
  • -Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yg demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yg khusyuk....
  • -...(Yaitu) orang-orang yang meyakini, bahwa mereka akan menemui Tuhannya,...
  • -...dan bahwa mereka akan kembali kepada-Nya. (QS. Al-Baqarah: 45-46).

 photo http___signatures.mylivesignature.com_54493_357_E8D18B00A8D4D89874CD5E1BBA4CA76B_zpsm6yjrqjk.png



Share