Darussalam [ دَارُ السَّلَامِ ] adalah tempat dimana manusia akan merasa selamat dan aman. Diberi nama ‘Darussalam’ karena penghuni surga tidak akan punya perasaan takut. Tidak ada kerisauan tentang apa yang mereka akan hadapi. Tidak ada siapapun yang akan mengganggu mereka. Tidak ada suara-suara yang tidak enak didengar. Tidak ada kata-kata marah dan tidak ada kata-kata yang sia-sia.
Berbeda dengan keadaan di dunia yang fana, karena tidak tahu status kita dimana, sehingga yang tidak pernah lepas dari segala kerisauan dan kecemasan. Manusia di dunia akan selalu mempunyai rasa takut dan kekhawatiran di hari ini dan hari esok.
Darussalam [ دَارُ السَّلَامِ ] adalah salah satu nama surga.
Pada Surat Al An'am [6] ayat 126 telah disebutkan bahwa apabila Allah telah membukakan hati manusia dalam Islam, dan apabila hatinya telah dibuka untuk Islam, maka dia akan mendapat tempat di Darussalam [ دَارُ السَّلَامِ ].
Darussalam [ دَارُ السَّلَامِ ] tertulis dan disebut pada 2 Surat dan 2 ayat, yaitu:
~QS. Al-An'am [6]:127~ |
..lahum daaru alssalaami 'inda rabbihim wahuwa waliyyuhum bimaa kaanuu ya'maluuna..
Bagi mereka (disediakan) darussalam (syurga) pada sisi Tuhannya dan Dialah Pelindung mereka disebabkan amal-amal saleh yang selalu mereka kerjakan.
~QS. Al-An'am [6]:127~
~QS. Yunus [10]:25~ |
..waallaahu yad'uu ilaa daari alssalaami wayahdii man yasyaau ilaa shiraathin mustaqiimin..
Allah menyeru (manusia) ke Darussalam (surga), dan menunjuki orang yang dikehendaki-Nya kepada jalan yang lurus (Islam).*
~QS. Yunus [10]:25~
*) Arti kalimat darussalam Ialah: tempat yang penuh kedamaian dan keselamatan. pimpinan (hidayah) Allah berupa akal dan wahyu untuk mencapai kebahagiaan dunia dan akhirat.